Bahan:
- 500 gr udang segar, cuci bersih, belah punggungnya, kucuri dengan jeruk nipis, sisihkan
- 3 siung bawang putih, geprak, cincang
- 2 buah tomat, potong dadu
- 2 sdm saos tomat
- 1 batang daung bawang, iris serong
- 2 sdm saos tiram
- 1 sdm kecap manis
- 1 sdt gula pasir
- 50 ml air
- kaldu bubuk secukupnya (optional)
- garam secukupnya
Cara membuat:
- Tumis bawang putih hingga harum, masukkan udang, aduk rata dan masak hingga setengah matang
- Masukkan saos tiram, saos tomat, kecap manis, air, kaldu bubuk, garam, aduk rata, masak hingga kental dan matang
- Menjelang diangkat, masukkan tomat dan daun bawang, aduk rata, masak sebentar, siap untuk dihidangkan.