Selasa, 15 April 2014

Roti Sobek

Dapat resep dari salah satu Group Kuliner di FB, ditulis oleh mbak Riza Yunita, kebetulan bahan2nya pun ada, jadilah hari ini bikin roti ini. Resep ada modifikasi sedikit.


Hasil rotinya enak, lembut dan gurih.


Bahan:

  • 120 ml susu UHT hangat
  • 2 sdt ragi
  • 480 gr tepung terigu protein tinggi
  • 100 gr gula pasir yang halus
  • 1 butir telur
  • 100 gr mentega
  • 1 sdt garam
  • 1 kuning telur + 1 sdm air, untuk mengoles permukaan roti

Cara membuat:

  • campur ragi dengan susu hangat, diamkan selama 10 menit, sisihkan
  • campur bahan2 lainnya jadi satu, kemudian masukkan ragi yang telah mengembang, aduk rata
  • uleni hingga kalis, kurang lebih selama 10 menit, bisa ditambah 1 sdm air jika adonan terasa kering
  • kemudian tutup adonan dengan plastik/servet selama kurang lebih 1 jam
  • kempiskan adonan yang sudah mengembang, beri isian, bentuk sesuai selera
  • diamkan adonan yang sudah dibentuk kira2 selama 30 menit, olesi permukaan roti dengan kuning telur
  • panggang dalam oven dengan suhu 180 derajat Celcius selama 15 menit atau hingga matang (kenali panas oven masing2)

* hasil akhir 18 pcs roti

Tidak ada komentar:

Posting Komentar