Sabtu, 10 Agustus 2013

Mi Schottel

Akhir pekan malas untuk masak yang berat2 seperti hari biasanya, jadilah menu ini menjadi pilihan untuk dibuat pagi ini.

Bahan:
  • 4 bungkus mi instant rasa ayam special
  • 4 bungkus bumbu penyerta yang sudah ada di bungkusan mi instant
  • 7 butir telur ayam, kocok asal saja
  • 50 gr keju cheddar, potong kotak2 kecil
  • 4 batang daung bawang, iris tipis
  • 5 siung bawang merah, iris tipis
  • 1 sdm mentega untuk mengoles loyang/piring pyrex
  • 2 sdm mentega untuk topping

Cara Membuat:
  • Rebus mi instan dengan air panas hingga lembut, sisihkan
  • Siapkan baskom bersih, masukkan mi yang sudah direbus tadi
  • Tambahkan daun bawang, bawang merah , bumbu penyerta, keju, telur, aduk hingga rata
  • Tuangkan adonan ke dalam loyang/piring pyrex
  • Tambahkan mentega di atas adonan, letakkan asal saja menteganya
  • Panggang dalam oven dengan suhu 180 derajat Celcius selama kurang lebih 45 menit atau hingga permukaannya kuning dan matang.
  • Siap untuk disajikan

Nikmat disantap dengan nasi panas ataupun tanpa nasi.  Dapat pula disantap dengan cocolan saos sambal.

Rabu, 07 Agustus 2013

Sus Gulung Tuna Mayones

Terinspirasi dari blog nya mbak Irma Aryatanti - Sus Gulung Isi Ragout Tenggiri, dan kebetulan juga bahan2 yang dibutuhkan pun ada tersedia meskipun terbatas, maka jadilah untuk membuat kue ini.

Sus Gulung Tuna Mayones
dengan sedikit modifikasi oleh saya :)


Bahan:

Kulit:
  • 100 gr mentega
  • 200 ml air
  • 100 gr tepung terigu (tepung segitiga biru)
  • 3 butir telur
  • sedikit garam

Isi:
  • 3 siung bawang putih, keprak
  • 1 kaleng Tuna, tiriskan
  • 1 sdt merica bubuk
  • 1 batang wortel, potong kotak2 kecil
  • 5 sdm mayones
  • 1 sachet kaldu ayam bubuk

Cara membuat:

Kulit:
  • Didihkan mentega dan air, kemudian masukkan tepung terigu, aduk hingga kalis, dinginkan
  • Tambahkan telur, aduk hingga rata
  • Masukkan kedalam plastik segitiga, kemudian semprotkan pada loyang uk. 24 x 24 x 4 yang sudah diolesi mentega
  • Semprotkan adonannya kedalam loyang, panggang dalam oven dengan suhu 200 derajat celcius selama 35 menit

Isi:
  • Tumis bawang putih, kemudian masukkan tuna, aduk rata hingga wangi
  • Kemudian tambahkan wortel, merica, gula, kaldu bubuk, masak hingga matang
  • Siapkan adonan kue suz kemudian tuang adonan isi ke atas adonan kue suz, segera gulung kuenya.

Enak banget lah rasa kue ini.. :D

Pie Susu

Lanjutan dari membuat Kue Lontar, akhirnya kue ini menjadi Hantaran Lebaran di tahun ini


Resepnya ada sedikit modifikasi dari resep aslinya.

Bahan:

Kulit:
  • 225 gr tepung terigu (aku pakai segitiga biru)
  • 165 gr mentega
  • 1 putih telur

Isi/Vla:
  • 5 kuning telur
  • 4 putih telur
  • 1 sdt vanilli bubuk
  • 1/2 kaleng SKM
  • 1/2 kaleng air hangat (untuk melarutkan sisa SKM yang di kaleng)

Cara membuat:
  • Campur semua bahan kulit jadi 1, uleni hingga dapat dibentuk, cetak dalam alumunium foil ukuran diameter 22 yang sudah diolesi mentega, tusuk2 adonan kulitnya dengan garpu, bentuk pinggiran kulit dengan garpu atau penjepit yang bergerigi
  • Kocok telur dan vanilli bubuk dengan kecepatan tinggi selama 1 menit (mixer Signora)
  • Turunkan kecepatan mixer, masukkan Susu Kental Manis, kemudian air hangat, kocok hingga rata, segera matikan mixernya
  • Saring (untuk membuang busa dari kocokan telur) dan tuang adonan isi ke dalam cetakan alumunium foil yang sudah diisi dengan bahan kulit
  • Panggang selama 1 jam dengan suhu 180 derajat Celcius


Kue Lontar

Kue Lontar ini dikenal di kalangan masyarakat Papua, dan aku dapatkan resep ini dari teman di grup kuliner FB-BKR, mbak Femmy Maharany.

 Bahan:

 Bahan Kulit :
1 putih telur
6 sdm mentega
tepung terigu secukupnya ( di kira2 saja)

bahan isi :
6 butir telur
1 kaleng SKM
1/2 kaleng air panas
1 sdt vanili cair

Cara membuat :

Kulit :
1. campur semua bahan hingga kalis. (untuk tepung penambahannya dikira-kira saja hingga di dapat adonan kulit yang bisa di bentuk)
2. letakkan kulit lontar ke dalam piring ikan sambil di tekan2. ( kulit jangan terlalu tipis), sisihkan.

Isi :
1. kocok telur bersama vanili kurleb 3 menit.
2. Tambahkan skm aduk rata.
3. Tambahkan air panas ke dalam kaleng susu untuk melarutkan sisa susu, aduk2. Tuang kedalam adonan isi. aduk rata.
4. tuang adonan isi kedalam piring ikan yang sudah diberi alas kulit, panggang hingga matang dengan suhu 180 derajat selama kurleb 1 jam.


Mau coba? yukkkk... :D