Jumat, 28 Februari 2014

Rujak Bebek

Ini salah satu panganan yang ada di Betawi alias Jakarta, biasanya penjualnya pun berkeliling sambil memanggul dagangannya. Dulu biasanya disajikan dengan dialasi daun pisang, dan sendoknya pun dari potongan kecil daun pisang.



Bahan:

  • 1 buah pisang batu
  • 1/4 buah nanas
  • 1 buah ubi merah
  • 1/2 buah bengkoang
  • 1/2 buah kedondong
  • 2 buah cabe rawit hijau (bisa ditambahkan sesuai selera)
  • 1 keping gula merah
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt terasi



Cara membuat:
  • untuk pisang batu dan kedondong, tidak kupas kulit, potong2 semua buah, cuci bersih dan tiriskan
  • masukkan pisang batu ke dalam lumpang dan tambahkan garam, tumbuk hingga hancur
  • tambahkan kedondong dan nanas, tumbuk lagi, masukkan ubi merah dan bengkoang, tumbuk lagi
  • kemudian masukkan terasi, cabe rawit, tambahkan gula merah, tumbuk kembali hingga tercampur rata
  • siap untuk dihidangkan

Jumat, 21 Februari 2014

Chocolate Cake a.k.a 5 Minutes Chocolate Mug Cake

Resep ini didapat dari postingan mbak Ida Danakusuma di group kuliner FB-NCC, nama kuenya 5 Minutes Chocolate Mug Cake, cara buatnya pun sangat simple, hanya dibutuhkan waktu 5 menit saja dari preparation hingga matang, so? kenapa nggak dicoba saja...

ternyata saat lihat stok bahan, nggak punya susu cair, nggak punya chococips, dan belum punya lagi yang namanya microwave, yah sudahlah nggak apa2, yang penting niatnya saja :D


Berikut resepnya disesuaikan dengan bahan yang ada di rumah

~ 5 Minutes Chocolate Mug Cake ~

Bahan:
4 sdm tepung terigu serbaguna
4 sdm gula pasir
2 sdm coklat bubuk
1 butir telur
3 sdm susu cair (aku >> 1 sdm susu bubuk + 3 sdm air putih)
3 sdm minyak sayur (mentega/margarine cair)
Sedikit vanilla ekstrak (aku >> tidak pake)
1 mug kopi yang besar untuk wadah (boleh menggunakan 2 cangkir teh seperti saya)
(aku >> pake cetakan muffin, 2 buah)
3 sdm chocochips (sesuai selera) (aku >> kenari cincang kasar)
gula halus untuk taburan (aku >> pake trimits)

Cara:
1. Masukkan bahan kering (tepung, gula, coklat bubuk) ke dalam mug, aduk rata.
2. Tambahan telur, aduk hinggar bercampur.
3. Tuang susu dan minyak sayur, aduk rata.
4. Tambahkan choco chips (jika menggunakan) dan ekstrak vanilla, aduk rata.
5. Masukkan mug ke dalam microwave, masak selama 3 menit pada temperature ‘high’ (tekan tombol 'high'). Cake akan mengembang. Biarkan sedikit dingin, pindahkan ke piring kecil atau langsung dimakan dari mug.
(aku>> masukkan adonan yang sudah dituang ke dalam cetakan muffin, panggang dengan oven, dengan suhu 180-200 derajat Celcius hingga matang selama 10 menit)

Sy tdk memakai coffee mug krn terlalu besar, jadi sy pake tea cup alias cangkir teh, bisa jd 2 cangkir. Masaknya cukup 1,5 menit saja di microwave. Kalo pake mug yg besar, waktunya sekitar 2-3menit ya.
(aku >> karena nggak yakin kalau mug bisa dipanggang juga, jadinya tadi hanya pakai 2 cetakan muffin yang dialasi kertas)

Kamis, 06 Februari 2014

Ayam Bakar

Kemarin itu, sempat mencoba membuat menu ini, Ayam Bakar ala bu Nenis sempat membuat dengan cara dipanggang di oven dan ada juga yang setelah di oven terus dipanggang sebentar di atas wajan teflon seperti yang di photo, oya kemaren saya menggunakan ayam negeri dan waktu ayamnya di ungkep ditambahkan jahe juga.

 Mari disimak resepnya ya, diambil dari group kuliner FB-BKR :)


AYAM BAKAR BUMBU RUJAK MANIS
Resep by Nenis YasmineCakes BKR.

Bahan :
Dikukus sampai empuk :
1 ekor ayam kampung, bersihkan isinya, cuci bersih dg air jeruk nipis, tiriskan... potong ala bakakak, tahan dengan tusukan sate bagian tengahnya agar terbuka lebar...lumuri dg garam sedikit...
5 batang sereh di geprek, 5 lembar daun salam, susun dibagian bawah ayam di dlm dandang..agar wangi sereh naik ke atas...

Tips lain : kalau ayam tdk mau dikukus bisa diungkep dg bumbu halus (garam+ 5 siung bw putih), tapi dg air sedikit saja agar gurihnya ayam tdk hilang.

Bumbu olesan :
10 sdm kecap manis + 1sdt saus tiram+2sdm saos cabe botolan+1sdm margarine+sedikit lada

Bumbu dihaluskan :
3 siung bw putih
3 siung bw merah
3 butir kemiri
1cm kunyit bakar
2 cabe merah
2 cabe rawit
1sdt garam halus

Cara membuat :
Setelah ayam di kukus, lalu masukan bumbu halus ke dalam bumbu olesan. lalu olesi ayam dgn bumbunya, diamkan sebentar, panggang/bakar dg api kecil smp bumbu menyerap...met mencoba....Insya Allah ketagihan hehehehehe....

Perkedel Tahu Telur Puyuh

Menu ini bisa menjadi lauk pendamping ataupun menjadi cemilan, membuatnya pun cukup mudah, yuk disimak :)

Bahan:
A:
  • 2 tahu putih besar, hancurkan, sisihkan
  • 15 butir telur puyuh, rebus, kupas kulitnya, sisihkan
  • 2 butir telur ayam, kocok lepas, sisihkan
  • 2 siung bawang putih, haluskan
  • 2 batang daun bawang, iris halus, sisihkan
  • 2 batang wortel, parut memanjang, sisihkan
  • 1/4 potong ayam (dada ayam), rebus, suwir2 (bisa juga diganti dengan kornet, daging giling, dsb)
  • 200 ml susu cair
  • 1/2 sdt merica
  • 1/2 sdt pala bubuk
  • 1 bungkus kaldu bubuk (bisa juga diganti dengan gula)
  • 1/2 sdt garam

B:
  • 1 butir telur ayam, kocok lepas, untuk lapisan saat menggoreng
  • minyak secukupnya, untuk olesan cetakan dan menggoreng perkedel

Cara membuat:
  • siapkan kukusan, didihkan hingga beruap banyak
  • campur semua bahan A kecuali telur puyuh, aduk rata, masukkan kedalam cetakan muffin yang sudah diolesi minyak terlebih dahulu, tambahakan telur puyuh rebus, letakkan ditengah adonan
  • kukus dengan api sedang, dan tutupan kukusan diberi alas serbet, selama 15 menit
  • keluarkan tahu yang sudah matang, lapisi dengan kocokan telur, goreng hingga berwarna kuning kecoklatan
  • siap untuk dihidangkan


Minggu, 02 Februari 2014

Roti Panggang Telur

Hari ini mencoba variasi roti diisi telur dengan versi di panggang, ternyata membuatnya pun mudah dan cepat :)

Bahan:
  • 10 lembar roti tawar, buang kulit
  • 10 butir telur
  • 2,5 buah keju lembaran, potong menjadi 4 bagian
  • merica
  • garam
  • mentega

Cara membuat:
  • olesi cetakan muffin dengan mentega, sisihkan
  • siapkan lembaran roti, oles dengan mentega disatu sisi
  • letakkan ke dalam cetakan muffin, bentuk menjadi seperti mangkok
  • letakkan keju lembaran, taburi sedikit merica
  • tuang telur diatasnya dan taburi dengan sedikit garam
  • panggang dalam oven selama 45 menit dengan suhu 150 derajat Celcius